Fantatis, Sebegini Penghasilan Gus Samsudin Lewat Akun YouTube-nya

Selasa, 05 Maret 2024 – 21:00 WIB
Fantatis, Sebegini Penghasilan Gus Samsudin Lewat Akun YouTube-nya - JPNN.com Jatim
Tersangka kasus video tukar pasangan Samsudin. Foto: source JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Tersangka kasus video tukar pasangan Gus Samsudin asal Blitar ternyata meraup untung Rp100 juta dari adsense akun Youtube miliknya.

“Rp100 juta per bulan (keuntungannya),” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto, Selasa (5/3).

Belum lagi, video tukar pasangan yang viral beberapa waktu lalu sudah ditonton banyak orang.

“Keseluruhan daripada konten. Sebulan mendapatkan perolehan Rp100 juta. Yang tertinggi yang terbaru ini (video tukar pasangan) karena itu menjadi polemik sehingga banyak orang yang melihat,” ujarnya.

Di sisi lain, Polda Jatim telah menetapkan dua tersangka dalam kasus ini. Mereka ialah kameramen berinisial FB (19) warga Trenggalek dan editor video berinisial FK (24) warga Batang Jawa Tengah.

Dua tersangka baru itu telah dilakukan penahanan sejak Senin (4/3) kemarin. Saat ini, kata Dimarnto ketiga tersangka itu sementara dijerat dengan pasal 28 ayat 2 dan ayat 3 Tentang UU ITE.

“Ya masih sama itu sementara, nanti akan kami sampaikan kalau sudah ada perkembangan dari tim penyidik kami,” tandas Dirmanto. (mcr23/jpnn)

Gus Samsudin rupanya meraup pendapatan mencapai ratusan juta dari adsense Youtube miliknya.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News