Berlagak Alumni, 3 Pelaku Penganiayaan Pelajar di Surabaya Diringkus Polisi

Senin, 08 Agustus 2022 – 16:55 WIB
Berlagak Alumni, 3 Pelaku Penganiayaan Pelajar di Surabaya Diringkus Polisi - JPNN.com Jatim
Ilustrasi pengeroyokan. Ilustrator: dokumen JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Tiga pemuda berinisial ARM (18), DAK (18) dan EAF (18) ditangkap Satreskrim Polrestabes Surabaya.

Ketiganya ditangkap seusai melakukan penganiayaan terhadap pelajar di Surabaya. Korban mereka ialah D (17), S (17), dan R (15).

Kasatreskrim Polrestabes Surabaya AKBP Mirzal Maulana mengatakan ketiga pelaku tersebut diamankan di rumah mereka masing-masing pada Jumat (5/8) lalu.

“Tim opsnal berhasil mengamankan tersangka ARM dan DAK di Tambaksari, sementara EAF di Bubutan, Surabaya," ujar Mirzal, Senin (8/8).

Mirzal menjelaskan kejadian penganiayaan tiga korban itu berawal saat adanya pertandingan futsal antara SMAN 7 Surabaya dengan SMK Dr Soetomo pada 30 Juli 2022 lalu di Unesa.

Dalam pertandingan itu, SMK Dr. Soetomo kalah. Namun, kemudian terjadi saling ejek antarsuporter di sekitar lokasi pertandingan. Aksi saling ejek tersebut bisa dibubarkan oleh pihak keamanan sekitar.

“Tidak terima diejek, siswa SMK Dr Soetomo mengadang siswa SMAN 7 di Gelora Pancasila dan melakukan perkelahian. Aksi perkelahian tersebut pun juga berhasil dibubarkan,” kata Mirzal.

Tak berhenti sampai di situ, D (siswa SMK Dr Soetomo) mengirimkan video ejekan kepada temannya, C (pelajar SMAN 7 Surabaya).

Pelaku penganiayaan pelajar di Surabaya ditangkap polisi. Begini duduk perkaranya.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News