Fakta Tewasnya Perempuan Tak Berbusana di Hotel Hasma Jaya Surabaya, Nomor 3 Tak Disangka
3. Korban Dibunuh
Pria tersebut diketahui ciri-cirinya setelah polisi melihat rekaman CCTV. Dia mengenakan masker, jaket, dan topi saat check in.
Setelah melalui serangkaian penyelidikan akhirnya polisi berhasil menemukan keberadaan pria tersebut dan memastikan perempuan berinisial S menjadi korban pembunuhan.
"Iya murni karena pembunuhan," kata Kapolsek Sawahan Kompol A Rizky Fardian
Dia mengatakan dari hasil autopsi menunjukkan korban mengalami luka benda tumpul di rahang yang mengakibatkan sejumlah giginya lepas dan beberapa luka pada area wajahnya.
"Kalau hasil visum awal menyatakan korban meninggal karena kehabisan napas. Paru-paru penuh air akibat pelaku sengaja menenggelamkan korban," jelasnya.
4. Pelaku Ditangkap di Jombang
Pelaku akhirnya ditangkap saat berada di Jombang. Identitasnya ialah PEP (41). Dia ditangkap oleh Unit Resmob Sat Reskrim Polrestabes Surabaya bersama Opsnal Polsek Sawahan pada malam hari.
Hingga saat ini, lanjut Rizky, pelaku masih diamankan di Polrestabes Surabaya untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
“Pelaku masih ditahan Polrestabes Surabaya. Kalau sudah tertangkap, kami bisa menyatakan murni ada tindak pidana,” ucap Rizky.
Tewasnya perempuan berinisial S di kamar Hotel Hasma Jaya 2, Surabaya menyimpan banyak cerita mengenai kematiannya, berikut fakta-faktanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News