Marinir Dikeroyok, Kartu ATM dan Uangnya Digasak

Selasa, 25 Mei 2021 – 09:13 WIB
Marinir Dikeroyok, Kartu ATM dan Uangnya Digasak - JPNN.com Jatim
Kodiklatal menjelaskan kronologi kejadian pengeroyokan yang menimpa anggotanya di Terminal Purabaya, Bungurasih, Surabaya, Minggu (23/5). Ilustrasi: Rara/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Prajurit Satu Marinir (Pratu Mar) Jehezkial Yusuf Zakan (JYZ) menjadi korban pengeroyokan oleh sekelompok pemuda di Terminal Purabaya, Bungurasih, Sidoarjo, Jawa Timur pada Minggu (23/5) pukul 03.30 WIB.

Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) menjelaskan detail kejadian yang dialami anggotanya.

Komandan Kodiklatal Laksamana Madya TNI Nurhidayat menerangkan JYZ saat itu hendak mengambil pakaian yang akan dikenakannya untuk beribadah di gereja.

"JYZ mengendarai motornya melintasi pintu keluar bus Damri, tiba-tiba dia diteriaki oleh orang tak dikenal bermotor," kata Nurhidayat, Senin (24/5).

Pengendara itu lantas menendang JYZ hingga terjatuh. Massa yang hadir di lokasi langsung mengeroyok korban hingga tak sadarkan diri.

Uang korban sebesar Rp 200 ribu dan tiga kartu ATM pun tak luput digasak oleh pengeroyok.

Dua orang pengelola taksi daring yang melihat korban terkapar langsung membawanya ke Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya.

Dokter yang memeriksa menentukan korban mengalami luka robek dan lebam pada bagian wajah dan lecet di kaki sebelah kiri.

"Secara umum yang bersangkutan dalam kondisi sehat dan stabil. Foto rontgen bagian kepala juga baik," ucap dia.

Kodiklatal menjelaskan kronologi kejadian pengeroyokan yang menimpa anggotanya di Terminal Purabaya, Bungurasih, Surabaya, Minggu (23/5)
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News