Munas APEKSI di Surabaya Bakal Undang Presiden Prabowo Subianto

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Musyawarah Nasional (Munas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) akan digelar di Kota Surabaya pada 6-10 Mei 2025.
Rencananya, acara itu akan mengundang Presiden RI Prabowo Subianto. Kemungkinan, akan hadir seperti Munas sebelumnya.
"Insyaallah di Surabaya kami mengundang karena ada pemilihan ketua dewan pengurus yang baru dan menyampaikan programnya," kata Ketua APEKSI periode 2023-2025 sekaligus Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi seusai memimpin rakor di Surabaya, Kamis (6/3) petang.
Eri meminta semua peserta APEKSI menunjukkan kelebihannya terkait pemanfaatan efisiensi APBD.
"Nati kelebihan kota digabung agar semua kota akan memakai itu (berbentuk aplikasi) sehingga ada penghematan uang negara uang APBD di masing-masing kota," ujarnya.
Lalu kota-kota, termasuk Surabaya yang sudah memperoleh nilai AA untuk reformasi birokrasi akan menjadi mentor bagi daerah yang belum agar punya nilai sama maksimal 2026.
"Ini akan kami jadikan satu reformasi birokrasi semua kota di bawah APEKSI, mendapat nilai AA," ucapnya.
Kerja sama antardaerah juga akan diperkuat untuk memenuhi kebutuhan masing-masing. Termasuk sama-sama memanfaatkan bonus demografi dengan memberdayakan anak muda agar punya talenta.
Kota Surabaya ditunjuk sebagai tuan rumah Munas APEKSI 2025
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News