Identitas Korban Meninggal & Luka-Luka dalam Insiden Kecelakaan Bus di Kota Batu
jatim.jpnn.com, BATU - Sebanyak empat orang meninggal dalam insiden kecelakaan bus rem blong di Jalan Raya Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu pada Rabu (9/1) malam. Selain itu, dilaporkan terdapat delapan korban luka-luka dalam insiden tersebut.
Kedelapan korban luka-luka itu saat ini sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Hasta Brata dan RSUD Karsa Husada.
Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranata mengatakan korban tewas tersebut terdata sebanyak empat orang.
"Korban meninggal empat orang serta beberapa luka-luka. Intinya kami fokus dulu menolong korban yang sudah dibawa ke rumah sakit. Semoga tidak ada korban lagi," jelas Andi.
Menurut Andi, kecelakaan lalu lintas itu terjadi sekitar pukul 19.15 WIB.
"Waktu itu jalur lumayan padat. Jadi, bus alami rem blong saat berada di Jalan Imam Bonjol yang menurun dan berhenti di depan SMPN 3 Batu di Desa Beji," katanya.
Menurutnya, laju bus mulai tidak terkendali hingga menabrak motor maupun mobil kurang lebih sepanjang dua kilometer.
"Untuk penyebab pasti masih kita dalami," ujarnya.
Insiden kecelakaan bus rem blong di Kota Batu menewaskan empat orang dan delapan luka-luka.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News