Jelang Musim Hujan, Proyek Saluran & Infrastruktur Jalan di Surabaya Dikebut
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Surabaya mengebut pengerjaan proyek saluran dan infrastruktur jalan.
Percepatan proyek ini dilakukan menjelang musim hujan yang diprediksi terjadi pada awal November 2024. Salah satu proyek yang harus dipercepat di antaranya di Jalan Mayjen Sungkono dan Ciliwung.
Kepala DSDABM Kota Surabaya Syamsul Hariadi mengatakan beberapa proyek infrastruktur di Kota Pahlawan telah rampung. Namun, sejumlah proyek lain di antaranya juga masih dalam proses penyelesaian.
"Jadi, memang beberapa paket pekerjaan kami sudah on track dan sudah banyak yang kita selesaikan. Yang tersisa hanya beberapa paket pekerjaan yang memang ada kendala-kendala teknis di lapangan," kata Syamsul, Senin (28/10).
Syamsul menjelaskan beberapa paket proyek besar itu di antaranya adalah di Jalan Ciliwung yang masih progres pengerjaan. Saat ini pekerjaan di sana menyisakan crossing saluran yang masih terkendala utilitas pipa PDAM.
"Maka dari itu kami harus modifikasi lagi. Karena kalau (memindahkan) pipa PDAM bukan ahlinya yang mengerjakan, kami pindahkan begitu saja, bisa-bisa tidak mengalir airnya," ujarnya.
Sama halnya dengan pekerjaaan di Jalan Mayjen Sungkono yang saat ini dalam proses finishing.
Syamsul memastikan pihaknya tengah melakukan penyempurnaan agar Jalan Mayjend Sungkono kembali nyaman ketika dilewati kendaraan.
Pemkot Surabaya kebut proyek pengerjaan saluran dan infrastruktur jalan jelang musim hujan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News