Pemkot Surabaya Kirim Ambulans Evakuasi Korban Kecelakaan Rombongan SD Darul Falah

Sabtu, 13 Juli 2024 – 18:56 WIB
Pemkot Surabaya Kirim Ambulans Evakuasi Korban Kecelakaan Rombongan SD Darul Falah - JPNN.com Jatim
Ilustrasi rombongan ambulans menjemput korban kecelakaan. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/rwa.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemkot Surabaya mengirimkan sejumlah ambulans untuk mengevakuasi jenazah korban rombongan guru SD Darul Falah yang kecelakaan di Tol Solo Ngawi, tepatnya di KM 498+800 jalur B atau dari arah Surabaya menuju Jakarta, Sabtu (13/7).

Mobil Isuzu berpelat nomor AG 7710 V yang berisi rombongan wisata guru SD Darul Falah itu menabrak truk muatan baja ringan.

Dari 22 penumpang di mobil tersebut, enam orang dilaporkan meninggal dunia, yakni empat guru dan dua balita, sedangkan 14 penumpang lainnya mengalami luka-luka.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya Yusuf Masruh mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan BPBD untuk melakukan proses pemulangan, baik yang sudah meninggal dunia dan luka-luka.

“Tadi teman-teman BPBD ke sana, sudah koordinasi nanti mudah-mudahan segera dipulangkan ke rumah duka, yang lainnya menyesuaikan karena kondisi ada yang berat ada yang ringan,” kata Yusuf dikonfirmasi, Sabtu (13/7).

Yusuf memastikan tidak ada murid yang ikut dalam rombongan tersebut. Seluruh penumpang adalah guru dan pengurus yayasan.

“Iya, itu kan guru sama yayasan yang pergi. (Penumpang) murid enggak ada, Sekolah sama rumahnya ya deket situ Kalilom itu,” jelasnya.

Yusuf mengaku belum mengetahui tujuan pergi rombongan guru SD tersebut. Namun, berdasarkam informasi yang diterima rombongan tersebut hendak rekreasi ke Jogja.

Pemkot Surabaya mengirimkan ambulans membantu mengevakuasi korban meninggal rombongan SD Darul Falah Surabaya di Boyolali.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News