Pelajar Terseret Ombak Pantai Payangan Jember Ditemukan, Kondisinya Nahas

Selasa, 25 Juni 2024 – 15:09 WIB
Pelajar Terseret Ombak Pantai Payangan Jember Ditemukan, Kondisinya Nahas - JPNN.com Jatim
Pelajar bernama Andika Pratama (15) yang dilaporkan terseret ombak saat berenang di Pantai Payangan dekat Bukit Seruni, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember ditemukan. Foto: SAR Surabaya

jatim.jpnn.com, JEMBER - Pelajar bernama Andika Pratama (15) yang dilaporkan terseret ombak saat berenang di Pantai Payangan dekat Bukit Seruni, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember akhirnya ditemukan.

Andika ditemukan kondisi meninggal dunia pada Selasa (25/6) pukul 07.40 WIB. Lokasinya 400 meter dari tenggelamnya korban.

“Korban ditemukan di koordinat 08°26'17.462"S 113°34'44.401"E menuju Puskesmas Kecamatan Ambulu,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Surabaya Muhamad Hariyadi.

Dia menjelaskan proses pencarian Andika dilakukan dengan membagi tim SAR gabungan menjadi tiga Search dan Rescue Unit (SRU).

SRU pertama dan SRU kedua melakukan penyisiran laut dengan menggunakan LCR Basarnas dan perahu jukung.

“SRU ketiga melakukan penyisiran darat dan pemantauan di titik-titik yang diduga menjadi tempat penemuan korban. Pencarian korban juga dilakukan dengan menggunakan drone untuk melakukan pemantauan udara,” jelasnya.

Setelah korban ditemukan, kata Hariyadi, operasi SAR ditutup dan tim SAR gabungan kembali ke satuan masing-masing.

Diberitakan sebelumnya, kejadian nahas dialami seorang pelajar bernama Andhika Pratama. Bocah 15 tahun itu dilaporkan hilang terseret ombak di Pantai Payangan, Kabupaten Jember, Sabtu (22/6).

Pelajar yang terseret ombak di Pantai Payangan Jember ditemukan meninggal dunia.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia