Peringkat 4 PTS Terbaik di Jatim, UWKS Luluskan 484 Wisudawan Berkarakter Raden Wijaya

Sabtu, 25 Mei 2024 – 16:39 WIB
Peringkat 4 PTS Terbaik di Jatim, UWKS Luluskan 484 Wisudawan Berkarakter Raden Wijaya - JPNN.com Jatim
484 Wisudawan UWKS saat diwisuda di Gedung Rektorat kampus setempat: Foto: Source for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Universitas Wijaya Kusuma (UWKS) mewisuda 484 mahasiswa yang menyelesaikan pendidikan dalam wisuda tahun akademik 2023/2204 di kampus setempat pada Sabtu (18/5).

Ratusan wisudawan itu berasal dari beragam fakultas pada tingkat D3, S1, S2, dan Profesi.

Rektor UWKS Prof Dr dr H Widodo Ario Kentjono menyampaikan selamat atas prestasi yang diraih para wisudawan dalam meraih gelar mereka. 

Dia menekankan pentingnya meneladani sifat dan karakter Raden Wijaya. Kampusnya memiliki  kaitan nama Wijaya Kusuma yang diambil dari Raden Wijaya sebagai Raja Majapahit I

“Diharapkan para lulusan UWKS bisa meneladani sifat dan karakternya, di antaranya yaitu kebijakan dan jiwa kepahlawanan,” ujar Widodo.

Berkaca dari itu, Widodo berharap para lulusan UWKS yang telah dibekali ilmu pengetahuan dan keterampilan tak hanya terserap di dunia kerja, tetapi membuka maupun menciptakan lapangan pekerjaan.

"Pasalnya, aktivitas wisuda bukanlah akhir dari segalanya, tetapi justru wisuda merupakan awal dari proses sesungguhnya," katanya.

Widodo pun berpesan kepada para wisudawan untuk  tidak berhenti belajar.

UWKS mewisuda 484 mahasiswa dari berbagai jenjang dengan lulusan berkarakter Raden Wijaya
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News