Bantuan Belum Merata, Masyarakat Tambak Bawean Ingin Didirikan Posko Gempa
jatim.jpnn.com, GRESIK - Ketua Dewan Pembina Ikatan Keluarga Alumni SMP Negeri 1 Tambak, Bawean, Gresik Bahtiyar Efendi mengharapkan bantuan dari pemerintah untuk warga merata, terutama terkait posko gempa.
"Terutama terkait posko gempa diharapkan bisa didirikan di Kecamatan Tambak karena yang terdampak ini di dua kecamatan Bawean," kata Bahtiyar, Minggu (24/3).
Menurutnya, hingga saat ini belum ada posko yang didirikan di Tambak. Dari pengamatannya saat berkeliling masih banyak warga yang mendirikan posko mandiri di dekat rumahnya masing-masing.
"Belum ada posko gempa yang didirikan pemerintah, masih mandiri milik warga saja," ujarnya.
Namun, dirinya berterima kasih kepada pemerintah yang sudah berkunjung ke Bawean memberikan bantuan dan kabar gembira bagi warganya.
"Sayangnya belum sempat mampir ke wilayah Tambak karena pada faktanya masyarakat di sini juga ingin didatangi para pejabat dari pemerintah pusat hingga daerah," ucapnya.
Selain membutuhkan bantuan kemanusiaan, para warga juga membutuhkan sosok yang dapat menenangkan di saat banyaknya informasi hoaks beredar.
"Saya harap ada dari pemerintah memberikan edukasi terkait banyaknya informasi hoaks yang beredar terkait bencana alam gempa ini," kata dia.
Masyarakat Tambak Bawean berharap didirikan posko gempa dan bantuan oleh pemerintah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News