Imbas Kecelakaan, 2 KA Tujuan Stasiun Gubeng-Bandung Alami Perubahan Rute

jatim.jpnn.com, SURABAYA - PT KAI Daop 8 kembali mengumumkan bahwa dua kereta api relasi Surabaya Gubeng - Bandung akan mengalami perubahan rute perjalanan.
Itu merupakan imbas dari kecelakaan dua kereta di wilayah Daop 2 Bandung, Jumat (5/1) pagi ini.
Humas KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif memerinci dua KA yang mengalami perubahan rute, yakni KA Mutiara Selatan keberangkatan pukul 18.20 WIB dan KA Turangga keberangkatan pukul 20.00 WIB.
“Dua KA tersebut akan merubah pola operasi perjalanan KA dari Stasiun Kroya menuju arah Purwokerto, Cirebon, Cikampek, dan Bandung,” kata Luqman tertulis.
Dia mengatakan informasi perubahan itu telah disampaikan kepada seluruh pelanggan yang telah memiliki tiket tersebut.
Bagi pelanggan yang tidak berkenan, mereka dapat melakukan pembatalan bea 100 persen di luar bea pesan.
“Pengembalian bea tiket (refund) dapat dilakukan di seluruh stasiun keberangkatan KA jarak jauh hingga H+7 dari tanggal keberangkatan yang tertera pada tiket," ujarnya.
Luqman menyebutkan hingga pukul 17.00 WIB, sudah terdapat lima calon pelanggan yang melakukan pembatalan, yakni tiga calon pelanggan KA Mutiara Selatan dan dua calon pelanggan KA Turangga.
PT KAI memfasilitasi refund bagi calon pelanggan yang tak berkenan jika rute perjalanan KA relasi Stasiun Gubeng-Bandung dialihkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News