National Hospital Kenalkan Layanan Indonesia Brain Tumor Solution

Kamis, 12 Oktober 2023 – 13:08 WIB
National Hospital Kenalkan Layanan Indonesia Brain Tumor Solution - JPNN.com Jatim
Dokter Bedah Saraf RSUD dr Soetomo dan National Hospital Surabaya, Dr dr Irwan Barlian Immadoel Haq SpBS (K). Foto: Dok National Hospital

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Kasus tumor otak masih banyak ditemukan di Indonesia, bahkan tak sedikit pasien yang berhasil selamat dari penyakit tersebut.

Agar pelayanan lebih komprehensif, Dokter Bedah Saraf RSU dr Soetomo dan National Hospital Surabaya, Dr dr Irwan Barlian Immadoel Haq SpBS (K) mengatakan pihaknya membentuk layanan Indonesia Brain Tumor Solution.

Dr Irwan juga menjelaskan pasien yang datang ke rumah sakit, bisa sekitar lima sampai sepuluh pasien per hari, tetapi dalam sehari yang ditangani hanya sedikit.

"Dalam satu tahun ada sekitar 1.600 pasien tumor otak yang berhasil survive, tetapi tergantung dari diagnosis," kata Dr Irwan di National Hospital Surabaya, Rabu (11/10).

Ruangan operasi dan tenaga pun terbatas sehingga harus membuat tempat yang mampu melakukan tindakan terbaik untuk pasien. Selain itu, langsung bisa dikerjakan di tempat operasi.

"Seperti kasus Tumor Meningioma, jika dioperasi dan hasilnya bagus maka tingkat survivor juga baik," ujarnya.

Hanya saja, Dr Irwan menyebut kondisi berbeda, jika dibandingkan dengan tumor ganas atau glioblastoma.

"Walaupun operasinya bagus, tetapi tingkat survivor rate rendah karena bisa muncul lagi," bebernya.

National Hospital punya layanan Indonesia Brain Tumor Solution, seperti inilah cara kerjanya
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News