Pengesahan Warga Baru PSHT, Dispendik Surabaya Imbau Orang Tua Awasi Anak-Anak

Jumat, 28 Juli 2023 – 23:50 WIB
Pengesahan Warga Baru PSHT, Dispendik Surabaya Imbau Orang Tua Awasi Anak-Anak - JPNN.com Jatim
Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya Yusuf Masruf. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Dinas Pendidikan Kota Surabaya mengimbau seluruh orang tua untuk mengawasi putra putrinya agar tidak keluar pada malam hari pada Jumat (28/7) hingga Sabtu (29/7).

Imbauan itu diberikan lantaran adanya pengesahan warga baru Peguruan Silat Persatuan Setia Hati Terate (PSHT) yang dilaksanakan di Kodiklatal Angkatan Laut Surabaya, Jumat (28/7).

“Bagi orang tua saya minta tolong memantau putra-putrinya. Soalnya usia SD, SMP kalau keluar malam usia ini gampang terpengaruh. Kalau pergi enggak jauh pun tetap dipantau,” kata Kadispendik Surabaya Yusuf Masruf saat dihubungi.

Dia juga mengatakan himbauan itu bertujuan untuk meminimalisasi kejadian-kejadian yang tidak diharapkan.

“Anak-anak. malam Sabtu, malam Minggu, enggak usah main jauh-jauh, cukup di lingkungan terdekat,” jelasnya.

Yusuf mengatakan jika ada siswa-siswi terlibat masalah yang berkaitan dengan kegiatan tersebut. Mereka akan diberikan edukasi.

“Hukuman tidak, tetapi edukasi, literasi dan jumlahnya diukur. Disiplin dengan membantu teman mengedukasi. Gak melulu sanksi dan hukuman yang menakutkan,” jelasnya.

Dia juga mengimbau kepada kepala sekolah negeri maupun swasta agar anak didiknya tidak mampir ke tempat lain saat waktunya pulang.

Dinas Pendidikan Kota Surabaya menghimbau kepada seluruh orang tua untuk mengawasi putra putrinya agar tidak keluar pada malam hari pada Jumat (28/7) hingga Sab
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News