YKRI Gelontorkan Rp 2 M untuk Pengembangan Kebun Raya Mangrove Gunung Anyar

Rabu, 26 Juli 2023 – 16:57 WIB
YKRI Gelontorkan Rp 2 M untuk Pengembangan Kebun Raya Mangrove Gunung Anyar - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat mendapingi Ketua Dewan Pengarah BRIN Megawati Soekarnoputri meninjau Kebun Raya Mangrove Gunung Anyar. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Yayasan Kebun Raya Indonesia (YKRI) bakal menggelontorkan dana sebesar Rp2 miliar untuk pengembangan Kebun Raya Mangrove Gunung Anyar Surabaya.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua YKRI sekaligus Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi (BRIN) Megawati Soekarnoputri dalam sambutan peresmian Kebun Raya Mangrover Gunung Anyar Surabaya, Rabu (26/7).

“Kami melihat kalau ada perlu sebuah bantuan. Kami minta kepada teman-teman untuk bisa memberikan gotong royongnya. Untuk mangrove ini, kami sudah mengumpulkan dana sebesar Rp2 miliar untuk biaya pengembangan,” kata Mega saat sambutan.

Dana tersebut tidak diberikan cuma-cuman, Megawati meminta spesies tumbuhan yang ada di Kebun Raya Mangrove harus bertambah. Saat ini, ada 57 jenis mangrove yang ada di kebun raya tersebut.

“Kalau bisa untuk menambah spesies tanaman mangrove baru. Saya dengar ada ratusan spesies tanaman mangrove, tetapi disini baru separuhnya,” jelasnya.

Hingga saat ini, kata Mega, sudah ada 45 Kebun Raya Mangrove yang ada di Indonesia.

“Dari lima kebun raya kini menjadi 45. Membuat kebun raya itu tidak boleh sembarangan. Ada kriterianya, ada standarisasinya,” jelasnya.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menjelaskan Kebun Raya Mangrove ini bukan hanya sekedar edukasi, melainkan juga pariwisata dan tempat untuk bergerak anak-anak mudah di Surabaya.

Dorong pengembangan Kebun Raya Mangrove, YKRI bakal berikan dana Rp2 miliar. Simak selengkapnya.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News