Miris, SMP Swasta di Surabaya Cuman Dapat 1 Siswa
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Suasana sunyi dan hening mengiringi kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di salah satu SMP kawasan Tenggilis Surabaya.
Tahun ajaran baru ini, sekolah SMP swasta itu hanya mendapatkan satu siswa baru.
Kepala sekolah SMP swasta itu, Hari Poedjo Irianto mengatakan semula pihaknya menerima dua peserta didik baru yang mendaftar di sekolah tersebut.
“Awalnya dua murid yang daftar, tetapi satu mengundurkan diri,” kata Hari saat ditemui di sekolah, Selasa (18/7).
Hari mengungkapkan kekurangan jumlah peserta didik baru itu ternyata bukan baru kali ini saja, melainkan sudah sejak 2019.
Hingga saat ini, jumlah murid yang naik ke kelas 8 ada 2 orang. Adapun kelas 9 ada 12 murid. Jadi, total murid yang ada di sekolah tersebut ialah 15 orang.
“Dahulu masih bisa merasakan murid banyak bukan seperti ini. Faktor terbesar merosot karena kebijakan,” tuturnya.
Dia menjelaskan berbagai upaya telah dilakukan untuk menggaet calon murid agar mau mendaftarkan diri ke sekolah tersebut.
Ada SMP Swasta di Tenggilis, Surabaya kekurangan siswa. Tahun ajaran baru ini, mereka cuman dapat satu murid.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News