BPJS Kesehatan Bantah Bagikan Bansos Rp125 Juta, Itu Hoaks

jatim.jpnn.com, PAMEKASAN - Kabar tentang bantuan sosial (bansos) oleh BPJS Kesehatan sebesar Rp125 juta beredar melalui WhatsApp.
Namun, kabar itu pun diklaim sebagai hoaks oleh Kepala BPJS Kesehatan Pamekasan Munaqib.
"Itu tidak benar. Itu hoaks," katanya dalam keterangan tertulis yang disampaikan kepada media di Pamekasan, Minggu (2/7).
Kabar tentang adanya bantuan sosial sebesar Rp125 juta ini disampaikan oleh pengirim yang mengatasnamakan petugas BPJS Kesehatan yang menyebutkan bahwa penerima pesan terpilih sebagai penerima bantuan sosial.
Pengirim pesan ini mengaku sebagai BPJS Kesehatan pusat di Jakarta, dan meminta agar calon penerima bantuan tersebut segera menghubungi bagian marketing di BPJS Jakarta.
"U/Info Silakan Hub office marketing BPJS DRS.MUH REZKY ALAMSYAH M.SI WhatshApp +6282192791064". Demikian pesan tertulis yang disampaikan pengirim kepada penerima pesan.
Pesan yang mengabarkan tentang adanya bantuan sosial dari BPJS Kesehatan ini banyak diterima warga di empat kabupaten di Pulau Madura, baik di Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan hingga d Kabupaten Sumenep.
Pengirim menggunakan nomor WhatsApp berbeda dan tidak bisa dihubungi oleh sang penerima pesan.
Ada yang dapat pesan WA bahwa BPJS Kesehatan sedang bagi-bagi bansos Rp125 juta? Awas itu hoaks!
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News