Jembatan Penghubung 2 Desa di Probolinggo Terputus Akibat Banjir

Senin, 03 April 2023 – 11:52 WIB
Jembatan Penghubung 2 Desa di Probolinggo Terputus Akibat Banjir - JPNN.com Jatim
Pembersihan material rumpun yang menyumbat aliran sungai hingga menyebabkan jembatan penghubung antar desa di dua kecamatan itu rusak pada Sabtu (1/4). ANTARA/HO-Diskominfo Kabupaten Probolinggo

jatim.jpnn.com, PROBOLINGGO - Jembatan penghubung dua desa di dua kecamatan Kabupaten Probolinggo putus diduga dampak dari erosi tinggi debit air sungai saat banjir.

Banjir tersebut membawa material dari hulu berupa rumpun bambu yang menghambat arus sungai sehingga bagian jembatan mengalami kerusakan.

Jembatan penghubung dua desa di dua kecamatan yang putus tersebut memiliki panjang 12 meter dan lebih tiga meter. Akses Desa Wonorejo di Kecamatan Wonomerto dan Desa Tempuran kecamatan Bantaran terputus.

"Material rumpun bambu tersebut menjadi pemicu terputusnya jembatan penghubung antardesa akibat banjir," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Probolinggo Moh. Zubaidulloh tertulis, Minggu (2/4).

Pihaknya telah melakukan pembersihan selama dua hari melibatkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) sejak Sabtu hingga Minggu.

"Alhamdulillah, hari ini kami melakukan pembersihan material bambu yang menjadi pemicu putusnya jembatan penghubung Desa Wonorejo di Kecamatan Wonomerto dan Desa Tempuran Kecamatan Bantaran," tuturnya.

Dalam proses pembersihan material bambu, pihak BPBD menerjunkan satu unit mobil pikap L300 operasional TRC PB, dua unit gergaji operasional TRC PB serta satu unit alat berat milik DPUPR Kabupaten Probolinggo.

Pembersihan material rumpun bambu itu harus segera dilakukan agar aliran air bisa berjalan normal dan tidak merusak jembatan sehingga akses jalan itu bisa dilewati oleh masyarakat yang menggunakan kendaraan.

Jembatan penghubung dua desa di dua kecamatan Kabupaten Probolinggo rusak dan terputus akibat banjir.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News