52 Angkutan Feeder Resmi Beroperasi di Surabaya, Pembayaran Gratis Sepekan

Jumat, 03 Maret 2023 – 13:34 WIB
52 Angkutan Feeder Resmi Beroperasi di Surabaya, Pembayaran Gratis Sepekan    - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat meresmikan angkutan feeder yang bernama Wara Wiri Surabaya. Foto: Diskominfo Surabaya.

“Nanti kami akan sosialisasikan tanpa biaya selama seminggu, sambil melihat berapa orang dari satu titik ke titik lain. Bagaimana pengaruhnya dan animonya di wilayah itu,” jelasnya.

Mantan Kepala Bappeko itu memastikan meskipun penumpang angkutan feeder berpindah ke layanan Suroboyo Bus maupun Bus Trans Semanggi, penumpang tidak perlu melakukan pembayaran ulang.

“Saya minta kepada Kadishub untuk connectingnya seperti apa. Jadi, kalau dia naik feeder pindah Suroboyo Bus sampai ke tempat tujuan itu tidak membayar,” tegasnya.

Menurutnya, jarak antarangkutan feeder di Kota Surabaya rata-rata 10-15 menit.

Maka dari itu, dirinya mengajak warga Surabaya untuk beralih ke transportasi umum untuk mengurangi kemacetan

“Kami mengimbau kepada seluruh warga Surabaya, ayo menggunakan transportasi umum, Insyaallah ini akan mengurangi kecelakaan dan kemacetan karena makin padatnya kendaraan di Kota Surabaya,” tandas Eri. (mcr23/jpnn)

Wali Kota Eri resmikan angkutan feeder, layani lima rute di Surabaya

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News