Kecam Pembekuan LPM Acta Surya, Mahasiswa Stikosa-AWS Demo Ketua Kampus

Senin, 27 Februari 2023 – 16:03 WIB
Kecam Pembekuan LPM Acta Surya, Mahasiswa Stikosa-AWS Demo Ketua Kampus - JPNN.com Jatim
Mahasiswa Stikosa AWS lakukan aksi demonstrasi dan teatrikal, Senin (27/2). Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

Penggembokan kantor sekretariat pers kampus itu juga sempat dilakukan oleh pihak kampus tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Selain itu, kedua reporter tersebut juga sempat diancam dilaporkan menggunakan UU ITE karena melakukan perekaman secara diam-diam.

Koordinator aksi sekaligus reporter LPM Acta Surya Kiki Evelyn
alasan melakukan perekaman secara diam-diam ialah bertujuan untuk antisipasi apabila ada komplain ketika berita sudah dimuat.

“Kami melakukan perekaman untuk tindakan preventif agar ketika berita sudah dimuat, jaga-jaga ketika apa yang dibicarakan dibantah,” tutur Kiki.

Selain itu, dia pun menyampaikan beberapa tuntutan yang disampaikan dalam aksi demonstrasi tersebut.

Pertama, meminta pihak akademik untuk mengembalikan nilai kedua reporter Acta Surya dari E menjadi A yang semula didapatkan pada seluruh mata kuliah semester 5.

“Kedua, membatalkan pembekuan organisasi LPM Acta Surya. Ketiga meminta Ketua Stikosa-AWS beserta jajaran akademik menjamin kebebasan intelektual serta berekspresi mahasiswa,” kata Febby saat ditemui.

Ketua Stikosa-AWS Meithiana Indrasari membantah adanya ancaman pembekuan hingga pelaporan UU ITE kepada reporter Acta Surya.

Diduga melakukan tindakan semena-semena, berupa pembekuan dan penurunan nilai, Ketua Stikosa-AWS didemo mahasiswa.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News