13 Pengurus Muhammadiyah Jatim Baru, Inilah Nama-Namanya
Selanjutnya, tujuh nama lain yang masuk formatur anggota PWM Jatim periode 2022-2027 adalah M. Sasmito Djati (638 suara), Muhammad Sholihin (602 suara), Muh. Khoiru Abduh ((592 suara), Hidayatur Rahman (575 suara), Nazaruddin Malik (568 suara), Thohir Luth (565 suara) dan Zainul Muslimin (481 suara).
Dari 13 nama itu, lanjut Hidayatulah, tujuh nama petahana masuk formatur anggota PWM periode 2022-2027.
Mereka adalah Sukadiono, Biyanto, Hidayatulloh, Syamsudin, Tamhid Masyhudi, dan Thohir Luth.
Kemudian, enam wajah baru yang masuk formatur PWM Muhammadiyah Jatim periode 2022-2027 adalah M. Sasmito Djati, Muhammad Sholihin, Muh. Khoiru Abduh, Hidayatur Rahman, Nazarudin Malik, dan Zainul Muslimin. (antara/mcr12/jpnn)
Sebanyak 13 pengurus Muhammadiyah Jatim terpilih melalui sidang pleno ketiga Muswil Muhammadiyah Jatim di Ponorogo, Sabtu (24/12) malam.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News