Capai 100 Juta Pelanggan, IOH Berikan Promo Paket Data 100GB Untuk Indosat dan Tri

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) merayakan pencapaian 100 juta pelanggan selulernya pada hari ini, Jumat (9/12).
Dalam perayaan tersebut IOH menghadirkan promo spesial paket data sebesar 100GB seharga Rp100.000 sebagai bentuk apresiasi kepada ratusan juta pelanggan melalui brand IM3 dan Tri.
Head Region East Java & Bali Nusra IOH Soejanto Prasetya mengatakan para pelanggan bisa menikmati promo itu melalui aplikasi myIM3 dan Bima+ atau *123# dari nomor IM3 dan *123*4# dari nomor Tri.
“Promo juga bisa didapatkan di mitra penjualan IOH. Untuk masa aktifnya selama 15 hari,” kata Soejanto.
Di Kantor Regional Surabaya, IOH mengundang pelanggan setia IM3 dan Tri untuk memberikan apresiasi kepada mereka berupa uang pulsa senilai Rp 1 juta.
“Kami bersyukur di hari ke-340 hadir di Indonesia, IOH terus menghubungkan 100 juta pelanggan dan memulai perjalanan untuk memberdayakan Indonesia,” ujarnya.
Pihaknya juga berterima kasih kepada para pelanggan yang sudah setia menggunakan provider Indosat dan Tri selama ini.
“Kesetiaan para pelanggan akan menjadi tambahan motivasi untuk IOH agar terus menghadirkan marvelous experience kepada Indonesia,” tuturnya.
IOH memberikan promo spesial bagi pelanggan setianya berupa internet 100GB seharga Rp100 ribu untuk Indosat dan Tri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News