Gunung Semeru Erupsi, Warga Masih Bercocok Tanam di Zona Merah Bencana

Senin, 05 Desember 2022 – 19:28 WIB
Gunung Semeru Erupsi, Warga Masih Bercocok Tanam di Zona Merah Bencana - JPNN.com Jatim
Aktivitas Gunung Semeru yang terpantau dari Pos Pengamatan Gunung Semeru di Gunung Sawur, Kabupaten Lumajang, Minggu (4/12/2022). (ANTARA/HO-PVMBG)

jatim.jpnn.com, LUMAJANG - Aktivitas bercocok tanam di Dusun Kajar Kuning, Desa Sumberwuluh, Kec. Candipuro, Lumajang, masih terlihat menyusul kembali erupsinya Gunung Semeru.

Kendati demikian, Sekretaris Camat Candipuro Abdul Aziz mengatakan semua warga di Dusun Kajar Kuning sudah direlokasi di Bumi Semeru Damai di Desa Sumbermujur.

Dia memaparkan Dusun Kajar Kuning merupakan daerah zona merah erupsi Gunung Semeru sehingga setahun lalu setelah bencana APG Semeru dikosongkan dan tidak ada warga yang tinggal di sana.

“Para penyintas APG masih bercocok tanam di Dusun Kajar Kuning, tetapi setelah selesai bekerja, mereka pulang ke hunian tetap di relokasi Bumi Semeru Damai tersebut," tuturnya.

Di sisi lain, hewan ternak di Dusun Kajar Kuning, Desa Sumberwuluh, Kec. Candipuro, Lumajang, mulai dievakuasi sejak hari ini, Senin (5/12).

"Masyarakat mulai mengevakuasi hewan ternak dibantu petugas di Dusun Kajar Kuning, Desa Sumberwuluh, sedangkan di Kampung Renteng relatif aman," katanya.

Menurutnya, evakuasi hewan ternak penting dalam penanggulangan bencana karena merupakan aset berharga bagi masyarakat sehingga perlu diselamatkan.

Selain itu, hal tersebut untuk mengantisipasi adanya oknum yang memanfaatkan kelengahan warga.

Dusun Kajar Kuning merupakan daerah zona merah erupsi Gunung Semeru sehingga setahun lalu setelah bencana APG Semeru
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News