Harga Cabai di Malang Masih Stabil Meski Musim Hujan, Tetapi Pedagang Cemas
jatim.jpnn.com, MALANG - Harga cabai di Kota Malang masih stabil meski musim hujan mulai melanda Jawa Timur pada Oktober 2022.
Harga cabai rawit saat ini berkisar Rp 35.000 per kilogramnya. Sebelumnya, sempat menyentuh hingga Rp 60.000 per kilogramnya.
"Sekarang harga cabai sudah turun drastis walaupun sekarang memang mulai hujan, tetapi masih stabil di Rp 35.000," kata salah satu pedagang di Pasar Besar Kota Malang Sulastri, Jumat (28/10).
Meski begitu, Sulastri mengaku sedikit cemas melihat beberapa waktu lalu harga cabai rawit sempat melambung tinggi.
“Semoga saja pada saat ini harga cabai tetap stabil tidak naik dulu. Kalau naik pasti komoditas lainnya terdampak. Naiknya cepat, turunnya lama selalu seperti itu,” ujarnya.
Pedagang lainnya Aris Subagyo menyebut harga cabai merah besar berkisar Rp 30.000 per kilogramnya. Harga itu sudah turun Rp 8.000 sejak awal Oktober 2022.
“Semuanya turun, Mas. Bawang merah dan bawang putih turun. Cabai rawit dan cabai merah besar turun. Kalau turun begini banyak yang beli,” ucap Bagyo.
Para pedagang pun semringah dengan harga komoditas yang serba turun. Sebab, dalam beberapa pekan terakhir banyak yang turun harga.
Pedagang di Kota Malang masih cemas meski harga cabai stabil saat musim hujan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News