Destinasi Wisata Sejarah di Surabaya Bakal Dihubungkan dengan Peristiwa Heroik
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menyiapkan sebuah konsep destinasi wisata yang bakal menghubungkan objek rekreasi sejarah sekaligus peristiwa heroik.
Wali Kota Eri Cahyadi mengatakan dengan kehadiran destiansi itu, Surabaya bukan hanya diingat sebagai kota mal saja, melainkan daerah yang memiliki banyak histori dan peninggalan sisa perjuangan pahlawan.
"Sisi perjuangan itulah yang saya inginkan untuk dapat dimunculkan di Surabaya. Ke depan, nilai-nilai perjuangan ini akan dituangkan dalam sebuah buku," ujar Eri, Senin (19/9).
Mantan Kepala Bappeko Surabaya tersebut juga menginginkan sejumlah peristiwa pahlawan di kota setempat juga menjadi rangkaian yang ada di dalam wisata tersebut.
"Mudah-mudahan tahun depan, akan kami masukkan ke dalam agenda Kota Surabaya. Dan awal tahun, akan kami sebarkan ke seluruh Indonesia sampai mancanegara," tuturnya.
Eri berharap konsep wisata yang direncanakan itu dapat menarik wisatawan untuk berkunjung ke Kota Pahlawan.
Baca Juga:
"Hadirnya Wisata Perjuangan Surabaya nantinya dapat menggelorakan semangat nasionalisme bagi para generasi muda di Kota Pahlawan dan mengingatkan bahwa Kota Surabaya punya jiwa pahlawan yang sangat luar biasa," ucap Eri. d
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi ingin menonjolkan sisi perjuangan yang sedianya sarat di daerah setempat dan diselipkan dalam objek rekreasi sejarah.
Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News