Sidak Kali Kedinding Seusai Upacara HUT RI, Armuji: Jangan Buang Sampah Sembarangan

Kamis, 18 Agustus 2022 – 03:35 WIB
Sidak Kali Kedinding Seusai Upacara HUT RI,  Armuji: Jangan Buang Sampah Sembarangan - JPNN.com Jatim
Wakil Wali Kota Surabaya Armuji saat menyusuri sungai di Jalan Kali Kedinding. Foto: Dok Pribadi Armuji for JPNN

Dia menilai sebetulnya akar permasalahan dari sungai yang kotor itu adalah dari kesadaran warga itu sendiri. Jika dibiarkan maka mengakibatkan banjir dan masyarakat yang sakit juga.

"Kalau sudah seperti itu maka yang susah siapa. Masyarakat juga perlu melaporkan apabila ada warga yang membuang sampah sembarangan," ujarnya.

Laporan tersebut sangat mudah, cukup difoto lalu diserahkan kepada kelurahan atau kecamatan. Kemudian, diteruskan kepada dirinya. Bahkan, mantan anggota DPRD Jatim tersebut menyatakan tindakan itu perlu diviralkan.

"Agar pelaku jera dan mengerti yang dilakukan itu tidak baik," tandas Armuji. (mcr23/jpnn)

Armuji menemukan banyak sampah di Kali Kedinding yang diangkut Satgas Lingkungan Hidup.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News