Detik-detik Perahu di Probolinggo Dihantam Ombak Tenggelam, Nahkoda Menghilang

Senin, 18 Juli 2022 – 12:31 WIB
Detik-detik Perahu di Probolinggo Dihantam Ombak Tenggelam, Nahkoda Menghilang  - JPNN.com Jatim
Korban selamat dari musibah kapal tenggelam diperiksa kesehatannya di Markas Satpolair Probolinggo, Minggu (17/7/2022). ANTARA/HO-Satpolair Probolinggo

jatim.jpnn.com, PROBOLINGGO - Perahu di perairan Gending, Kabupaten Probolinggo dihantam ombak pada Minggu (17/7).

Adapun penumpang di perahu tersebut empat dilaporkan selamat dan satu lainnya hilang setelah diterjang ombak tinggi.

Kasatpolair Polres Probolinggo AKP Slamet Riyanto mengatakan perahu berpenumpang lima orang tersebut hendak memancing menuju sekitar perairan Pulau Gili Ketapang pada Sabtu (16/7).

"Saat perjalanan pulang, perahunya diterjang ombak di Perairan Gending hingga karam," kata Slamet.

Adapun empat pemancing yang selamat ialah Alen (38) dan Lukman Hakim (37) warga Surabaya, Caesar Ardian (33) asal Madiun, Eric (38) dari Sidoarjo.

Pemilik perahu Alex yang juga nahkoda perahu dinyatakan hilang merupakan warga Kabupaten Probolinggo.

"Keempat pemancing diantar oleh Alex memancing di beberapa lokasi di perairan Pulau Gili Ketapang. Namun, saat pulang perahunya dihantam ombak hingga bagian depan perahu pecah dan tenggelam," jelasnya.

Berdasarkan keterangan korban selamat, saat kapal dihantam ombak, empat pemancing itu berenang menggunakan styrofoam tempat ikan. Pemilik perahu terpisah berenang ke tepi pantai menggunakan jeriken air meminta pertolongan.

Nahkoda di perairan Gili Ketapang, Probolinggo dilaporkan hilang setelah perahunya pecah dihantam ombak, lalu tenggelam.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News