Begini Kata Pakar Epidemiologi Soal Pelonggaran Pemakaian Masker

Kamis, 19 Mei 2022 – 21:10 WIB
Begini Kata Pakar Epidemiologi Soal Pelonggaran Pemakaian Masker - JPNN.com Jatim
Pakar Epidemologi Unair Dr. Windhu Purnomo. Foto: Diskominfo Surabaya

“Kalau tidak ada varian baru, pasti tidak akan lonjakan baru, dan kita bisa memasuki masa endemi," lanjutnya.

Maka dari itu, Dr Windhu mengajak masyarakat lebih bijak memanfaatkan aturan pelonggaran masker di luar ruangan ini.

“Masker diberlakukan di ruangan tertutup atau di tempat terbuka yang masih ada kerumunan. Kalau misal jalan-jalan tidak ada kerumunan ya boleh tidak pakai,” kata Windhu.

Windhu mengatakan untuk memasuki fase endemi Covid-19 harus dinyatakan virus yang sporatif, yaitu penyakit yang tetap ada, tetapi tidak banyak kasusnya.

“Covid-19 dinyatakan sporatif, seperti DBD, baru dinyatakan fase endemi. Butuh waktu sekitar tiga hingga empat bulan lagi,” ucap Windhu. (mcr23/jpnn)

Masyarakat harus bisa memanfaatkan aturan pelonggaran masker di luar agar tidak ada lonjakan kasus Covid-19 yang signifikan

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News