Detik-detik Belasan Pengunjung Jatuh dari Seluncuran Kolam Renang Kenjeran Park, Menegangkan

Sabtu, 07 Mei 2022 – 16:47 WIB
Detik-detik Belasan Pengunjung Jatuh dari Seluncuran Kolam Renang Kenjeran Park, Menegangkan - JPNN.com Jatim
Wahana seluncuran di Kenjeran Park Surabaya patah. Foto : Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Seorang wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata Kenjeran Park Surabaya membeberkan detik-detik belasan orang terjatuh dari seluncuran kolam renang pada Sabtu (7/5).

Sari Agustini, warga asal Bulak Banteng itu mengatakan sebelum kejadian, dia melihat air bocor pada seluncuran kolam renang tersebut.

"Enggak lama kemudian terdengar suara keras, ternyata ada yang jatuh dari seluncuran," kata Sari.

Perempuan berusia 34 tahun itu menyebut saat insiden itu ada beberapa orang yang terluka parah hingga berdarah.

"Saya teriak-teriak, pengunjung bingung. Petugasnya juga lama (enggak kunjung datang, red)," ungkapnya.

Sementera itu, Kaporles Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKBP Anton Elfrino menjelaskan pengunjung terjatuh dari ketinggian sekitar sepuluh meter.

“Terdeteksi awal korban sekitar 15 yang dibawa ke rumah sakit dan tidak ada yang meninggal dunia,” katanya.

Korban, kata Anton, dilarikan ke RS Soewandhi dan RSU dr Soetomo.

Begini kronologi jatuhnya belasan pengunjung Kenjeran Park Surabaya terjatuh dari seluncuran kolam renang.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News