Pemerintah Lambat, Tulisan di Jalanan Malang Pedas, Ada Kata MiChat
jatim.jpnn.com, MALANG - Banjir yang terjadi belakangan di Kota Malang mengakibatkan sejumlah ruas jalan di daerah setempat rusak.
Keadaan seperti itu bisa ditemukan di sejumlah titik, antara lain, Jalan Raya Langsep, Jalan Veteran, dan terparah, Jalan Ki Ageng Gribig.
Pemda sendiri terkesan lambat memperbaiki jalan rusak tersebut.
Merasa kecewa, masyarakat lantas mencurahkan unek-unek melalui tulisan di badan jalan.
Salah satunya di Jalan Veteran. Di sana, warga menuliskan "Awas Bukan Lobang Michat".
"Mungkin tulisan itu merupakan ekspresi kekecewaan masyarakat terhadap kerusakan jalan di Veteran ini. Lubang sebesar itu tidak kunjung diperbaiki, yo, kebacut, Mas," kata Subandi, salah satu pengguna, Jumat (9/4).
Subandi juga mengkritik kinerja pemerintah daerah yang belum bisa memiliki solusi untuk penanganan banjir di kawasan tersebut.
Pasalnya, dalam beberapa hari terakhir, Jalan Veteran juga mengalami genangan yang cukup tinggi hingga menyebabkan kemacetan di ruas tersebut.
Pemerintah Kota Malang memaparkan alasan keterlambatan mereka melakukan perbaikan jalan-jalan rusak akibat banjir.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News