1,3 Ton Mangga Hasil Pertanian Jatim Diekspor ke Singapura, Peran eTani Sangat Besar

Rabu, 20 Oktober 2021 – 03:32 WIB
1,3 Ton Mangga Hasil Pertanian Jatim Diekspor ke Singapura, Peran eTani Sangat Besar - JPNN.com Jatim
Mangga harum manis (Avomango) hasil pertanian masyarakat Jawa Timur diekspor ke Singapura melalui PT Etani Agro Nusantara (eTani) (ANTARA/HO-eTani)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Sebanyak 1,3 ton mangga hasil pertanian masyarakat Jawa Timur berhasil diekspor ke Singapura.

Founder eTani Davyn Sudirdjo di Surabaya, Selasa (19/10), menyebutkan selain diekspor, mangga tersebut juga dikirim ke 3.000 toko/outlet sebagai bentuk kerja sama.

"Pemasaran ekspor maupun kerja sama dengan toko tersebut merupakan bagian dari program pemasaran hasil pertanian hybrid Online to Offline (O2O) eTani," jelas Davyn.

Dia mengatakan eTani memiliki visi untuk memasarkan hasil pertanian masyarakat ke dalam maupun luar negeri.

Sebanyak 1,3 ton mangga hasil pertanian masyarakat Jawa Timur berhasil diekspor ke Singapura. Hal ini berkat peran aplikasi eTani yang besar
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News