Warga Jatim, Perhatikan Dua Minggu Polisi Bakal Ada Operasi
jatim.jpnn.com, JAWA TIMUR - Polda Jawa Timur melaksanakan Operasi Patuh Semeru 2021 selama dua minggu ke depan mulai Senin (20/9) ini hingga Minggu (3/10).
Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta mengatakan ada empat poin yang menjadi sasaran aparat kepolisian dalam Operasi Patuh Semeru 2021 itu.
Pertama, yaitu kegiatan masyarakat yang berpotensi menjadi klaster penyebaran COVID-19 dan tidak patuh protokol kesehatan (prokes).
"Lalu lokasi rawan kecelakaan, dan kerumunan," kata dia saat apel pasukan di Mapolda Jatim.
Nico berharap masyarakat mendukung operasi tersebut. Tujuannya, menciptakan keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas.
"Kami menjaga, tetapi yang mewujudkan situasi kamseltibcarlabtas dan prokes tetap masyarakat," ujar dia.
Caranya cukup mudah, yaitu dengan menaati aturan yang sudah diberlakukan.
"Jadi, keinginan kami mendorong, menjaga, dan memantapkan disiplin prokes itu bagian penting kalau masyarakat mau mendukung," ucap Nico. (mcr12/mcr13/jpnn)
Polda Jawa Timur melaksanakan Operasi Patuh Semeru 2021 selama dua minggu ke depan mulai Senin (20/9) ini hingga Minggu (3/10).
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News