Alhamdulillah, 10 Daerah di Jawa Timur Sudah Masuk PPKM Level 1

Sabtu, 18 September 2021 – 19:50 WIB
Alhamdulillah, 10 Daerah di Jawa Timur Sudah Masuk PPKM Level 1 - JPNN.com Jatim
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyatakan Status sepuluh kabupaten dan kota di wilayah Jawa Timur sudah masuk ke PPKM level 1 berdasarkan asesmen Kementerian Kesehatan (Kemenkes). (ANTARA/HO-Biro Adpim Jatim)

jatim.jpnn.com, JAWA TIMUR - Status sepuluh kabupaten dan kota di wilayah Jawa Timur sudah masuk ke PPKM level 1 berdasarkan asesmen Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Secara rinici, sebanyak sepuluh kabupaten dan kota itu adalah Situbondo, Sidoarjo, Pasuruan, Pamekasan, Madiun, Lamongan, Kota Surabaya, Gresik, Bondowoso, dan Banyuwangi.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu mengungkapkan dengan terus bertambahnya daerah dengan level 1 ini, artinya pandemi Covid-19 semakin terkendali.

"Ini semakin baik. Covid-19 sudah bisa terkendali.Tapi harus tetap jaga protokol kesehatan dan vaksinasi harus terus dipacu," ujarnya.

Sementara itu, untuk kabupaten dan kota lainnya, tercatat 26 kabupaten kota level 2 yakni Tulungagung, Tuban, Trenggalek, Sumenep, Sampang, Probolinggo, Ponorogo, Pacitan, Ngawi, Nganjuk, Mojokerto, Malang, Magetan, Lumajang, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan, Kota Mojokerto, Kota Malang, Kota Madiun, Kota Kediri, Kota Batu, Kediri, Jombang, Jember, Bojonegoro, dan Blitar.

Lalu untuk yang masih berstatus PPKM level 3 adalah Kota Blitar, dan Bangkalan.

Terkait penyebaran Covid-19 di wilayah Jawa Timur, 37 kabupaten kota sudah masuk dalam zona kuning atau wilayah dengan risiko rendah penyebaran virus Corona. Tinggal satu wilayah yang masih masuk dalam zona oranye atau wilayah dengan risiko sedang, yakni Kota Blitar. (antara/mcr17/jpnn)

Status sepuluh kabupaten dan kota di wilayah Jawa Timur sudah masuk ke PPKM level 1 berdasarkan asesmen Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News