Untag Surabaya Mulai Kuliah Luring pada Akhir September 2021
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Universitas 17 Agustus (Untag) Surabaya mengumumkan akan melaksanakan perkuliahan tatap muka atau kuliah luring pada minggu ke-4 di bulan September 2021.
Ada tiga kriteria mahasiswa Untag yang akan diizinkan menjalani kuliah tatap muka tersebut, yakni mahasiswa kelas Intenasional, mahasiswa yang paraktik di laboratorium, dan mahasiswa semester 1 dan 3.
Rektor Untag Surabaya Prof. Mulyanto Nugroho di Surabaya, Selasa (14/9), mengatakan pihaknya berencana mendahulukan kuliah luring untuk program Kelas Internasional.
Baca Juga:
"Untuk kelas Internasional ini terdiri dari program studi manajemen, sipil, arsitek, dan informatika. Ini yang kita dahulukan," katanya.
Lalu, Prof Mulyanto mengatakan pihaknya akan segera menggelar perkuliahan tatap muka untuk mahasiswa yang melakukan praktik di laboratorium. Sebab, banyak mahasiswa yang sudah dua tahun ini belum bisa masuk ke laboratorium karena pandemi.
Selain itu, Untag juga akan buka kelas luring untuk mahasiswa semester 1 dan 3. Terkait itu, Prof Mulyanto sudah mengirimkan surat permintaan persetujuan orang tua.
"Sekarang ini kami sudah menyurati ortu mahasiswa agar perkuliahaan sistem luring ini disetujui juga oleh mereka," jelasnya.
Menurut Prof. Mulyanto, jika orang tua sudah mengizinkan, maka pihaknya akan segera melakukan kuliah luring kepada 7 ribu mahasiswa semseter 1 dan 3.
Universitas 17 Agustus (Untag) Surabaya mengumumkan akan melaksanakan perkuliahan tatap muka atau kuliah luring pada minggu ke-4 di bulan September 2021..
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News