Ketua Umum Partai ini Jadi Mahasiswa Baru Unair Tahun Ajaran 2021/2022

Senin, 06 September 2021 – 21:37 WIB
Ketua Umum Partai ini Jadi Mahasiswa Baru Unair Tahun Ajaran 2021/2022 - JPNN.com Jatim
Rektor Unair Prof. Mohammad Nasih saat mengukuhkan Agus Harimurti Yudhoyono menjadi mahasiswa baru Program Doktor Pengembangan Sumber Daya Manusia Sekolah Pascasarjana Tahun Akademik 2021/2022 secara daring, Senin (6/9/2021). (ANTARA Jatim/HO-Humas Unair/WI)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ketua Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) resmi menjadi mahasiswa baru Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Program Doktor Pengembangan Sumber Daya Manusia Sekolah Pascasarjana Tahun Akademik 2021/2022.

AHY dikukuhkan bersama 1.381 mahasiswa baru Program Pendidikan Doktor, Magister, Spesialis, dan Profesi semester ganjil.

"Saya bahagia menjadi bagian daru Universitas Airlangga," katanya.

Anak dari Presiden Susilo Bambang Yudohoyono tersebut mengatakan ia ingin mendalami sumber saya manusia di Indonesia lewat belajar di Unair.

"Saya inigin dapat belajar dan berkontribusi memberikan manfaat untuk masyarakat dan almamater Universitas Airlangga tercinta," ujarnya.

Di sisi lain, Rektor Unair Prof. Mohammad Nasih menyambut seluruh mahasiswa baru Unair dengan menekankan untuk fokus pada pengembangan dan menguasai ilmu pengetahuan lantas diterapkan untuk kemaslahatan umat manusia.

"Tetapi ilmu tidak hanya menguasai, melainkan membuatnya bermanfaat bagi kemaslahatan umat manusia," ucapnya. (antara/mcr17/jpnn)

 
Ketua Umum Partai ini resmi menjadi mahasiswa baru Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Ia dikukuhkan bersama 1.381 maba lainnya..

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News