Terminal Purabaya Belum Syaratkan Sertifikat Vaksinasi Bagi Penumpang

Minggu, 29 Agustus 2021 – 23:00 WIB
Terminal Purabaya Belum Syaratkan Sertifikat Vaksinasi Bagi Penumpang - JPNN.com Jatim
Suasana Terminal Purabaya sebelum periode pelarangan mudik oleh pemerintah pada tanggal 6-17 Mei 2021. (ANTARA/ Umarul Faruq)

jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Menteri Perhubungan (Menhub) Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi sudah mengumumkan penggunaan sertifikat vaksinasi sebagai prasyarat perjalanan, baik untuk transportasi udara, laut, maupun darat.

Namun, hingga saat ini, Terminal Purabaya Bungurasih, Sidoarjo, Jawa Timur belum menerapkan persyaratan perjalanan tersebut.

Pengelola tampak belum menyediakan fasilitas scan aplikasi PeduliLindungi guna mengetahui, apakah calon penumpang sudah tervaksinasi atau belum.

"Kalau pengecekan pakai barcode itu belum karena kami belum dapat arahan dari pimpinan," kata Kepala UPT Terminal Purabaya, Imam Hidayat mengutip Ngopibareng.id, Sabtu (28/8).

Pihak pengelola terminal baru menyiapkan tempat cuci tangan dan cek suhu melalui thermal scanner.

Tidak terlihat ada antrean cek suhu karena memang penumpang di Terminal Purabaya, Bungurasih tengah sepi.

"Kalau itu (syarat vaksin) yang kami tahu penerapannya, kan, masih diuji coba di mal. Kalau terminal, belum," ujar Imam.

Akan tetapi, Imam mengatakan pihaknya sudah mulai menyosialisasikan prasyarat sertifikat vaksinasi dan penggunaan aplikasi PeduliLindungi di tempatnya.

Terminal Purabaya, Bungurasih, Sidoarjo belum menerapkan persyaratan perjalanan berupa sertifikat vaksinasi.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News