Alhamdulillah, BOR Rumah-Rumah Sakit Gresik Tinggal 16,27 Persen Lagi
jatim.jpnn.com, GRESIK - Tingkat keterisian tempat tidur (BOR) sejumlah rumah sakit di Gresik, Jawa Timur menurun signifikan hingga 16 persen seiring melandainya kasus COVID-19 di wilayah setempat.
Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani menerangkan tingkat keterisian tempat tidur sejumlah RS rujukan penanganan COVID-19 di daerahnya saat ini tinggal 16,27 persen atau hanya berjumlah 88 orang.
Jumlah itu sebelumnya menurun dari semula rata-rata 86 persen menjadi 35,98 persen.
Gus Yani, panggilan akrab bupati menjelaskan untuk jumlah pasien COVID-19 di Gresik juga tinggal 490 orang dan 402 di antaranya melaksanakan isolasi mandiri (isoman).
Dia pun meminta pihak pemerintahan desa/kelurahan maupun kecamatan mendorong warga isoman agar mau dipindah ke RS Lapangan Gelora Joko Samudro (Gejos) untuk melakukan isolasi terpusat.
Gus Yani bahkan menjanjikan bakal memberikan voucher belanja senilai Rp 200 ribu kepada warga yang mau dibawa menjalani isolasi terpusat.
"Perawatan isolasi terpusat di RS Lapangan Gejos lebih terawat. Paling hanya seminggu sudah pulang," tutur dia. (antara/mcr13/jpnn)
BOR sejumlah rumah sakit di Gresik, Jawa Timur menurun signifikan hingga 16 persen seiring melandainya kasus COVID-19 di wilayah setempat.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News