Target Armuji: Surabaya Bebas Banjir Musim Hujan Mendatang

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemkot Surabaya, Jawa Timur mempercepat normalisasi di sepanjang Sungai Kalimas menjelang datangnya musim hujan.
"Kami akan kebut pengerjaannya untuk mengantisipasi musim hujan," kata Wakil Wali Kota Surabaya Armuji saat meninjau normalisasi Sungai Kalimas, Kamis (12/8).
Dia mengungkapkan BMKG memprediksi musim kemarau berakhir pada Oktober 2021. Tentunya, Surabaya pun melakukan sejumlah persiapan guna mencegah terjadinya banjir di wilayah setempat.
Salah satu upayanya, dengan melakukan normalisasi di sepanjang Sungai Kalimas.
Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) Surabaya pun mengerahkan berbagai alat berat serta dump truk guna mengangkut sedimen dari dasar sungai tersebut.
"Ada gundukan sedimen yang nampak sepanjang Sungai Kalimas, tepatnya di Jalan Ahmad Jais hingga Taman Ekspresi," ujar dia.
Baca Juga:
Armuji menyampaikan hingga saat ini, terdapat 10 ribu meter kubik Sedimen yang berhasil diangkut dan jumlah itu akan terus bertambah.
Wawali juga mengimbau warga Surabaya yang menempati pinggir Kalimas tidak membuang sampah sembarangan guna mencegah pendangkalan sungai.
Pemkot Surabaya, Jawa Timur mempercepat normalisasi di sepanjang Sungai Kalimas menjelang datangnya musim hujan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News