Innalillahi, Salah Satu Direktur RSUD dr. Soetomo Surabaya Meninggal Akibat COVID-19

Selasa, 03 Agustus 2021 – 17:09 WIB
Innalillahi, Salah Satu Direktur RSUD dr. Soetomo Surabaya Meninggal Akibat COVID-19 - JPNN.com Jatim
Salat jenazah yang dilakukan civitas FK Unair untuk almarhum Direktur Penunjang Medik Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soetomo Surabaya Prof Hendrian Dwikoloso Soebagjo yang meninggal dunia karena terpapar COVID-19. (ANTARA Jatim/HO-Humas FK Unair/WI)

Prof. Hendrian merupakan dokter sekaligus salah satu ahli bedah mata paling terampil di Indonesia yang dimiliki FK Unair. Spesialisasinya ialah penanganan katarak, LASIK, onkologi atau kanker mata, dan bedah kosmetik mata.

Ribuan prosedur bedah laser dan kornea, termasuk LASIK, operasi katarak, perawatan glaukoma, pengikatan silang kolagen kornea, serta berbagai tindakan pada kondisi kesehatan mata maupun penglihatan sudah dia lakoni selama pengabdiannya. (antara/mcr13/jpnn)

Direktur Penunjang Medik RSUD dr. Soetomo, Surabaya, Jawa Timur Prof Hendrian Dwikoloso Soebagjo meninggal dunia pada Selasa (3/8) akibat COVI-19.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News