RS Lapangan Tembak Surabaya Mulai Beroperasi, Lihat Kesiapannya
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Rumah Sakit Lapangan Tembak (RSLT), Kedung Cowek, Bulak, Surabaya, Jawa Timur kini siap beroperasi menampung sekitar 150 pasien COVID-19 kategori orang tanpa gejala (OTG) dan gejala ringan.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya Febria Rachmanita menyatakan RSLT mulai beroperasi pada Kamis (8/7) ini dan bakal diisi pasien COVID-19 rujukan dari puskesmas.
"Sedangkan pasien bergejala berat dirawat di RSUD Soewandhie. Begitu pula, pasien gejala ringan di RSUD Soewandhie dioper ke RSLT," kata Febria.
Dia menerangkan lokasi perawatan di RSLT berada di lima ruangan, mulai dari A, B, C, D, dan E. Untuk tahap awal, pasien COVID-19 akan ditempatkan di gedung D atau lantai I sisi selatan.
Menurut dia, kapasitas RSLT bisa mencapai 1.000 tempat tidur (bed). Namun, untuk saat ini baru tersedia 400 bed.
"Tenaga kesehatan (nakes) sementara ada 150 orang lebih dari rekrutmen baru," ujar Febria.
Dia menegaskan layanan di RSLT sendiri hampir sama dengan fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) di rumah sakit lain dengan dilengkapi ruangan IGD, rawat inap, radiologi, farmasi, hingga laboratorium.
"Laboratorium di sana hanya mengambil sampel dan pemeriksaan ringan," ucap dia. (antara/mcr13/jpnn)
Rumah Sakit Lapangan Tembak (RSLT) Surabaya mulai beroperasi menampung sekitar 150 pasien COVID-19 kategori orang tanpa gejala (OTG) dan gejala ringan.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News