Mau Naik KA Tetapi Belum Vaksinasi Covid-19, Perhatikan Ketentuannya
jatim.jpnn.com, MADIUN - PT KAI Daop 7 Madiun Ixfan Hendriwintoko menyampaikan sejumlah penyesuaian operasi di tempatnya selama masa pemberlakuan PPKM darurat 3-20 Juli 2021, termasuk bagi penumpang yang belum menjalani vaksinasi Covid-19.
Ixfan mengatakan sebanyak 12 perjalanan kereta api (KA) di wilayahnya yang dibatalkan, terdiri atas sembilan kereta api jarak jauh dan tiga KA lokal.
Untuk KA jarak jauh, antara lain:
1. KA Singasari relasi Blitar - Pasar Senen (PP)
2. KA Bangunkarta relasi Jombang - Pasar Senen (PP)
3. KA Brawijaya relasi Malang - Gambir (PP).
4. KA Mutiara Selatan relasi Surabaya Gubeng - Bandung (PP)
5. KA Kertanegara relasi Malang - Purwokerto (PP)
6. KA Sancaka relasi Surabaya Gubeng - Yogyakarta (PP)
7. KA Matarmaja relasi Malang - Pasar Senen (PP)
8. KA Pasundan relasi Surabaya Gubeng - Kiaracondong (PP)
9. KA Ranggajati relasi Cirebon - Surabaya - Jember (PP)
Adapun untuk tiga KA lokal, yaitu:
1. KA Dhoho relasi Surabaya Kota - Kertosono - Blitar (PP)
2. KA Penataran relasi Blitar-Malang-Surabaya kota (PP)
3. KA Ekonomi Lokal Kertosono relasi Surabaya Kota - Kertosono (PP).
"Pada masa PPKM darurat, KAI melakukan pengurangan perjalanan kereta api untuk mengoptimalkan pembatasan kegiatan masyarakat," kata Ixfan, Sabtu (3/7).
Terkait detail KA yang masih beroperasi, calon penumpang dapat mengecek melalui aplikasi KAI Access, web KAI, dan kanal resmi penjualan tiket KAI lainnya.
Sejumlah penyesuaian operasi dilakukan KAI selama masa pemberlakuan PPKM darurat 3-20 Juli 2021, termasuk bagi penumpang yang belum menjalani vaksinasi Covid-19
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News