Dikepung Surabaya dan Bangkalan, Gresik Galakkan PPKM Mikro Lagi

Jumat, 18 Juni 2021 – 08:39 WIB
Dikepung Surabaya dan Bangkalan, Gresik Galakkan PPKM Mikro Lagi - JPNN.com Jatim
Ilustrasi - Penerapan PPKM Mikro kembali digalakkan di Gresik. Foto: Antara

jatim.jpnn.com, GRESIK - Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro di Gresik, Jawa Timur kembali digalakkan guna mencegah lonjakan kasus baru COVID-19.

Kapolres Gresik, AKBP Arief Fitrianto mengatakan langkah itu sangat penting dilakukan saat ini.

Sebab, Gresik dikepung beberapa wilayah yang kini mengalami lonjakan kasus COVID-19, yakni Surabaya dan Bangkalan, Madura.

"Kami juga mengantisipasi mobilitas tinggi masyarakat dengan penjagaan serta pengetatan di pesisir Gresik, mencakup Mengare, Bungah, Lumpur, dan Kroman," kata Arief, Kamis (16/6).

Alumnus Akpol 2001 itu menjelaskan PPKM skala mikro difokuskan dengan menggiatkan kembali sosialisasi protokol kesehatan (prokes) di wilayah masing-masing. Sekaligus meningkatkan operasi yustisi.

"Pasalnya, kedisiplinan penerapan prokes di masyarakat mengalami penurunan," ujar Arief.

Kepala Dinas Kesehatan Gresik, drg Saifudin Ghozali mencatat persentase warga terpapar COVID-19 di wilayahnya meningkat dari yang sebelumnya 2,34 persen menjadi 2,39 persen.

Adapun tingkat keterisian ranjang pasien dari total kapasitas sudah mencapai 41,67 persen.

PPKM skala mikro di Gresik kembali digalakkan menyusul terjadinya peningkatan kasus baru COVID-19 setempat.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News