Lagi di Panti Pijat Petemon, Kakek Zainal Meninggal, Sempat Minta Dibeginikan
“Laporan masuk jam dua kurang. Kami memanggil petugas dari Tim Inafis Polrestabes Surabaya mengecek kondisi korban dan ternyata benar sudah tak bernyawa,” ucap dia.
Setelah dinyatakan meninggal, korban dibawa menuju RSU dr Soetomo untuk dilakukan pemeriksaan lanjut terkait dengan penyebab kematian pria paruh baya itu.
“Penyebabnya masih belum diketahui, apakah serangan jantung atau apa. Tidak ditemukan obat-obatan. Begitu dia datang basah kuyup, minta dibalurkan minyak, enggak lama kemudian tidak bergerak,” bebernya.
Risky mengutarakan terkait dengan penyebab kematian Zainal pihak rumah sakit yang berhak menyampaikannya.
“Tidak ada mengarah ke sana (terpapar Covid-19,red). Nanti di lab atau RS yang menentukan penyebab kematiannya,” tandas Risky. (mcr12/jpnn)
MZ meminta badannya dilaburi minyak kayu putih, tak lama kemudian dia tak bergerak dan ternyata sudah tak bernyawa
Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News