Kapal Motor Khotijah 01 Terbakar di Pelabuhan Gayam Sumenep, Terbelah Jadi 2
jatim.jpnn.com, SUMENEP - Kapal Motor (KM) Khatijah 01 terbakar, Pelabuhan Gayam, Pulau Sapudi, Kecamatan Gayam, Sumenep pada Rabu (26/1), pukul 05.30 WIB.
Kanit Reskrim Polsek Sapudi Aipda Rizal Afandi menjelaskan kapal dengan panjang 19 meter dan lebar 4,5 meter itu sedianya sudah tiba di pelabuhan pukul 04.00 WIB.
Kapal motor itu datang dengan membawa muatan BBM jenis Pertamax sebanyak 120 jeriken, dan bahan-bahan lain berupa sembako dari pelabuhan Kalianget-Sumenep.
Sekitar 04.25 WIB, percikan api tiba-tiba muncul di ruang mesin sehingga salah satu anak buah kapal (ABK) berinisiatif melemparkan sebagian muatan Pertamax ke laut.
“Namun, sebagian BBM yang tersisa meledak dan menyebabkan perahu pecah terbagi menjadi dua bagian," ujarnya.
Aipda Rizal juga mengatakan tiga orang ABK kapal terkena percikan api hingga mengakibatkan luka bakar. Mereka kini telah menjalani perawatan medis di Puskesmas Gayam.
Dia mengungkapkan nilai kerugian materiel sementara diperkirakan mencapai Rp 450 juta.
Polsek Sapudi pun melakukan koordinasi dengan Ditpolairud Polda Jatim, serta Tim SAR dalam menjalankan langkah evakuasi dan penyelidikan.
Kapal Motor (KM) Khatijah 01 terbakar di Pelabuhan Gayam, Sumenep. Berikut selengkapnya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News