Cegah Terorisme, Pemkab Malang Akan Bangun Kawasan Deradikalisasi

Rabu, 15 Desember 2021 – 12:22 WIB
Cegah Terorisme, Pemkab Malang Akan Bangun Kawasan Deradikalisasi - JPNN.com Jatim
Bupati Malang M Sanusi menyatakan ada penambahan kapasitas di rumah sakit penanganan COVID-19 setempat. (ANTARA/HO-Humas Pemkab Malang)

jatim.jpnn.com, MALANG - Pemkab Malang berencana membuat kawasan khusus untuk menekan pemahaman radikal yang mengarah ke terorisme.

Rencana membangun kawasan deradikalisasi itu pun kini terus dimatangkan. Salah satunya dengan menandatangani kerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Selasa (14/12).

Pada kesempatan itu, Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar menyampaikan bahwa deradikalisasi merupakan program yang dilakukan di dalam maupun di luar lapas bagi eks narapidana terorisme (napiter).

Untuk itu, pihaknya bekerja sama dengan Pemkab Malang untuk membangun Kawasan Khusus Terpadu Nusantara (KKTN).

Di sana, eks napiter dan masyarakat kelompok rentan lainnya diharapkan dapat berproses reintegrasi ke dalam masyarakat.

“Semoga dengan adanya penandatanganan kesepakatan bersama ini, ke depan makin meningkatkan kerja sama dan sinergitas di antara kami semua,” ucap Bupati Malang, Sanusi.

Sanusi pun menjelaskan tantangan dan kompleksitas perkembangan zaman di era modern saat ini membuat radikalisme dan terorisme begitu mudah menyebar di tiap lapisan elemen masyarakat.

Dengan begitu, perlu adanya langkah-langkah pencegahan maupun penanganan seperti pembangunan kawasan deradikalisasi tersebut. (mcr26/jpnn)

Pemerintah Kabupaten Malang akan membangun adanya kawasan deradikalisasi untuk meredam pemahaman radikal
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News