Aksi Gila Kunto Hartono Tabuh Drum 19 Jam Sambil Diangkut Mobil Surabaya-Jakarta

Jumat, 01 Januari 2021 – 23:51 WIB
Aksi Gila Kunto Hartono Tabuh Drum 19 Jam Sambil Diangkut Mobil Surabaya-Jakarta - JPNN.com Jatim
Aksi Kunto Hartono saat mencatatkan diri di Guinness Book of World Record sebagai penabuh drum terlama di dunia, Foto: Dok Kunto Hartono

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Drumer legendaris Indonesia Kunto Hartono tengah menyiapkan sebuah pertunjukan menabuh drum dalam mobil sambil dibawa dari Surabaya ke Jakarta.

Kunto mengatakan aksi tersebut bakal digelar pada 31 Mei bertepatan untuk memeriahkan ulang tahun ke-728 Surabaya.

Dia mengatakan aksinya tersebut bakal menempuh perjalanan selama 19 jam.

“Rencananya mulai dari Taman Apsari Surabaya. Perjalanannya nanti masuk tol, mampir Solo dan Semarang, baru lanjut ke Jakarta,'' kata kunto kepada JPNN.com Kamis (28/4).

Pria yang identik dengan rambut putih gondrong itu juga menyiapkan diri melakukan pertunjukan menabuh drum dengan mata, telinga, dan mulut ditutup lakban.

''Saya akan live di YouTube. Semua orang bisa melihat dan merekamnya,'' kata lelaki kelahiran Banyuwangi, 27 Maret 1977 ini.

Kunto yang kini tinggal di Surabaya,

Jawa Timur, itu mengaku tinggal mencari sponsor untuk pendanaan kegiatan gilanya ini. Adapun untuk perizinannya sudah turun sejak November 2020 lalu.

''Biaya total mencapai 400 jutaan, kalau tak tanggung sendiri bisa jebol aku,'' katanya.

Kunto Hartono siapkan aksi gila menabuh drum sambil tutup mata dan di bawa mobil Surabaya-Jakarta saat ulang tahun Kota Pahlawan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News