Bripka Dwi Agung Rusunbekti yang Juga Owner Tiga Gerai Donat di Sidoarjo

Kamis, 21 Oktober 2021 – 15:40 WIB
Bripka Dwi Agung Rusunbekti yang Juga Owner Tiga Gerai Donat di Sidoarjo - JPNN.com Jatim
Bripka Dwi Agung Runsubekti anggota polisi di Polresta Sidoarjo yang hobi bikin donat. Foto: Humas Polresta Sidoarjo

jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Bripka Dwi Agung Rusunbekti punya kesibukan lain di luar pekerjaannya sebagai anggota Bagops Polresta Sidoarjo. Dia memiliki sampingan dengan membuka usaha kuliner donat.

Berbekal kepiawaiannya dan keuletannya, usaha donat Bripka Agung terbilang sukses.

Dia mengaku sedari kecil memang memiliki ketertarikan sendiri di bidang kuliner. Setiap kali berkunjung di sebuah tempat, Bripka Agung selalu mencicipi berbagai jenis makanan dan minuman setempat.

Dari pengalaman dan hobinya tersebut, bapak dua anak itu pun memiliki keinginan membuka bisnis kuliner dari hasil kreasinya sendiri.

"Saya berpikir untuk menjual makanan yang sering diburu orang, lalu mudah atau ringan saat dibawa bepergian. Saya sama istri punya ide membuat kue donat," kata dia.

Tiga tahun lalu, pria 35 tahun itu bertemu dengan seorang teman yang rupanya mempunyai hobi sama. Gayung pun bersambut. Keduanya lantas berkolaborasi meramu berbagai resep donat berbahan tepung pilihan berkualitas ekspor.

Kendati begitu, perjalanan usahanya tidak semudah membalikan telapak tangan. Ada yang menilai donat produksinya itu enak, terdapat pula yang bilang sebaliknya.

"Dari situ, kami justru makin tertantang. Alhamdulillah, belajar dari kekurangan, akhirnya cita rasa donat yang pas didapatkan. Bahkan banyak yang ketagihan," ujar dia.

Berikut cerita kesuksesan Bripka Dwi Agung Rusunbekti yang sukses membuka usaha donat di Sidoarjo.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News