Otto Yakin Kehadiran Khofifah di TKN Raup Suara Besar Tuk Prabowo-Gibran

Sabtu, 13 Januari 2024 – 23:59 WIB
Otto Yakin Kehadiran Khofifah di TKN Raup Suara Besar Tuk Prabowo-Gibran - JPNN.com Jatim
Ketua Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) Otto Hasibuan (tengah) meyakini masuknya Khofifah ke TKN akan meraup suara besar untuk Prabowo-Gibran. Foto: Arry Saputra/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ketua Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) Otto Hasibuan ikut menanggapi terkabut bergabungnya Khofifah Indar Parawansa ke Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.

Otto mengaku mengenal dengan baik sosok Khofifah. Dia pun meyakini kehadiran Gubernur Jatim itu menaikkan elektabilitas Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

“Saya bersahabat baik dengan Khofifah, sering berkomunikasi dengan beliau. Saya yakin Khofifah all out untuk Prabowo-Gibran, saya tahu betul itu,” ujar Otto di Surabaya, Sabtu (13/1).

Dia optimistis kehadiran Khofifah bisa memberikan dampak baik bagi Prabowo-Gibran di Pilpres 2024, yaitu menaikkan elektabilitas untuk keduanya.

“Kami yakin naik signifikan dengan Khofifah masuk ke TKN. Jadi, bisa satu kubu untuk berjuan mempertahankan dan memenangkan Prabowo-Gibran,” ucapnya.

Suara untuk Prabowo-Gibran diyakini mengalami peningkatan di Jatim karena Khofifah adalah orang nomor satu di provinsi. Selain itu, sebagai tokoh Muslimat NU yang notabennya punya banyak anggota.

"Saya kira paling sedikit mungkin separuh dari yang ada. Mungkin kalau dia menang Jawa Timur menurut TKD, kami ini bisa 60 persen. Separuhnya itu bisa dari jasanya Khofifah di Jatim,” tutur pengacara kondang itu.

Menurutnya, angka itu bisa lebih tinggi lagi dengan perhitungan saat mencalonkan gubernur punya nilai tinggi, apalagi ketika menjabat menjadi gubernur.

Ketua AAIB Otto Hasibuan meyakini masuknya Khofifah ke TKN akan meraup suara besar untuk Prabowo-Gibran di Jatim.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News