Daftarkan Bacaleg, Nasdem Disambut Tari Remo - PDIP Gelar Longmarch

Kamis, 11 Mei 2023 – 19:51 WIB
Daftarkan Bacaleg, Nasdem Disambut Tari Remo - PDIP Gelar Longmarch - JPNN.com Jatim
Ketua DPC Surabaya Awi Sutarwijono saat longmarch menuju KPU Surabaya guna melakukan pendaftaran bacaleg. Foto: Esti for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Dua partai politik yakni Partai Nasdem dan PDIP melakukan pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) di KPU Surabaya, Kamis (11/5).

Nasdem menjadi partai politik kedua yang mendaftar bacaleg disusul PDIP.

Partai Nasdem tiba lebih dahulu di KPU Surabaya pukul 11.00. Kedatanganya disambut dengan tari remo oleh lima penari remo.

"Ada 50 bacaleg, 18 atau 30 persen di antaranya perempuan. Target delapan kursi DPRD Surabaya, kami sudah punya tiga anggota dewan," kata Ketua Bapilu DPD Nasdem Surabaya, Imam Syafi'i saat ditemui.

Daftarkan Bacaleg, Nasdem Disambut Tari Remo - PDIP Gelar Longmarch

Sementara itu, aksi longmarch dilakukan oleh ratusan petugas PDIP. Mereka melakukan longmarch dari kantor PDIP Jalan Setail ke Kantor KPU Surabaya Jalan Adityawarman.

Aksi longmarch tersebut diiringi beberapa kesenian, seperti Jaranan, Reog Ponorogo dan barisan paskibra membawa bendera merah putih.

Mereka tiba di kantor KPU sekitar pukul 12.30 WIB. PDIP merupakan partai ketiga yang melakukan pendaftaran bacaleg di hari ke-11.

Dua parpol, yakni Nasdem dan PDIP melakukan pendaftaran bacaleg di KPU Surabaya. Simak Selengkapnya.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News