Kumpul Besar-besaran, PDIP Jatim Satukan Barisan Demi Hattrick di Pemilu 2024
jatim.jpnn.com, KEDIRI - PDIP Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Timur VI menggelar konsolidasi akbar menjelang Pemilu 2024 di Kabupaten Kediri, Minggu (5/3). Acara itu dihadiri ribuan kader PDI Perjuangan.
Plh. Ketua DPD PDIP Jawa Timur Budi Sulistyono mengungkapkan menghadapi Pemilu 2024, konsolidasi akan makin intensif lagi.
"Kami berkonsolidasi, bukan kampanye, bagaimana merangkai semua agar sama-sama punya kepentingan yang sama sehingga saling membantu. Intinya, jadi saling mengerti. Kalau kampanye, belum saatnya," katanya.
Pihaknya pun makin intensif mengadakan konsolidasi menjelang Pemilu 2024. Lewat konsolidasi itu, partai melakukan evaluasi kinerja atas kepercayaan yang telah diberikan rakyat.
Dengan begitu, PDI Perjuangan akan bisa mengevaluasi apa yang harus dilakukan dan segera diperbaiki.
"Mulai 2019, kami dipercaya rakyat. Dalam waktu dekat. Janji-janji apa yang belum diselesaikan, harus diselesaikan," kata mantan Bupati Ngawi itu.
Pihaknya juga menargetkan akan mendapatkan tambahan kursi untuk DPR, baik pusat maupun Jawa Timur.
Pada Pemilu 2019, PDI Perjuangan Dapil Jawa Timur VI sukses mengantarkan tiga kader untuk duduk di kursi DPR RI. Mendatang, jumlah perolehan kursi ditargetkan naik menjadi lima kursi.
PDIP Jatim Dapil VI mencakup Kediri Raya, Blitar Raya, dan Tulungagung menggelar konsolidasi akbar. Sejumlah poin penting dibahas dalam pertemuan itu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News